Tren Perkembangan Alat Teknologi Terbaru 2019 Ini Siap Mengubah Dunia

Sebentar lagi umat manusia mungkin akan merasakan bagaimana hidup seperti dunia film-film science fiction dengan segala macam teknologi yang terlihat sangat canggih. Pasalnya, perkembangan teknologi dunia makin lama makin mengalami kemajuan yang sangat cepat dan selalu dikeluarkan alat teknologi terbaru 2019 yang bisa mengubah industri dunia dan juga gaya hidup manusia. Berikut ini adalah beberapa tren teknologi yang berkembang hingga tahun 2019 dan akan terus berkembang di masa depan. 

  • Artificial Intelligence (AI)

Banyak produk teknologi terbaru 2019 saat ini yang sudah dilengkapi dengan teknologi AI atau kecerdasan buatan yang bisa membuat perangkat memiliki integrasi fungsi lebih canggih. Dengan adanya AI, alat bisa belajar berdasarkan dengan input yang diberikan kemudian bisa menghasilkan output yang kemudian bisa membuat alat bekerja seperti manusia. Kecerdasan buatan ini sekarang sudah diterapkan di banyak aplikasi seperti misalnya di media sosial, Google Maps, berbagai macam perangkat smart home, transportasi, dan juga digunakan untuk industri robot.

  • Internet of Things (IoT)

IoT adalah hal-hal yang mencakup perangkat keras atau objek fisik yang dilengkapi dengan perangkat lunak, sensor, dan juga elemen-elemen elektronik lainnya yang membuat perangkat keras tersebut bisa melakukan pertukaran data dengan perangkat keras lainnya. Contoh produk-produk IoT antara lain adalah produk wearable, produk-produk smart home, mobil listrik dan mobil otomatis, dan lainnya. Biasanya produk IoT juga dilengkapi dengan teknologi AI dan sekarang sudah digunakan untuk industri kesehatan, ritel, pertanian, dan hampir di semua sektor industri sudah menggunakan IoT.

  • Blockchain

Meski memiliki segala macam kontroversi hingga membuat pemerintahan beberapa negara melakukan pelarangan peredaran cryptocurrency di negaranya, nyatanya hal yang berkaitan dengan cryptocurrency ini masih termasuk dalam alat teknologi terbaru 2019 yang ditunggu perkembangan selanjutnya. Blockchain adalah teknologi yang digunakan dalam hal-hal yang berkaitan dengan cryptocurrency seperti Bitcoin dan mata uang digital lainnyabaik yang digunakan untuk kepentingan pribadi atau untuk kepentingan pemasaran dan promosi. Penggunaan Blockchain sebagai sarana transaksi dinilai bisa menjadi solusi bagi masalah nilai tukar mata uang tradisional.

  • Mobil yang bisa menyetir sendiri

Alat teknologi terbaru 2019 yang beberapa waktu ini cukup ramai diperbincangkan adalah mobil yang bisa menyetir sendiri baik mobil yang sepenuhnya dikendalikan tanpa supir atau fitur menyetir otomatisnya dinyalakan atau diaktifkan secara manual oleh pengemudi. Salah satu perusahaan terbaik penghasil mobil otomatis dan mobil listrik adalah Tesla yang tidak hanya mengembangkan mobil ramah lingkungan tapi juga memberikan gaya mewah pada mobil buatannya. Selain Tesla beberapa perusahaan teknologi maupun otomotif juga kedapatan mengembangkan dan memproduksi alat transportasi yang bisa mengemudi tanpa disetir manusia. Jika sudah disempurnakan tingkat keamanannya tentu teknologi satu ini akan mengubah cara manusia dalam bepergian ya.